Tim Prancis Mogok Latihan Karena Anelka Dikeluarkan
Afrika Selatan,- Kondisi Prancis kini tengah carut marut. Setelah Nicolas Anelka didepak Federasi Sepakbola Prancis (FFF), seluruh tim kini mogok latihan sebagai bentuk protes dari pemulangan Anelka.
Anelka didepak dari skuat Les Bleus setelah bersitegang dengan sang pelatih Raymond Domenech. Dan sang pelatih kini harus dipusingkan dengan aksi mogok anak asuhnya akibat keputusan FFF itu.
"Federasi Sepakbola Prancis tidak selalu melindungi tim. Mereka mengambil sebuah keputusan unik yang didasari fakta yang dikabarkan oleh media," ujar Domenech, membacakan pernyataan bersama pemain Prancis.
"Sebagai sebuah konsekuensi dan menunjukkan penolakan kami terhadap keputusan federasi, semua pemain memutuskan untuk tidak ambil bagian di latihan hari ini," lanjut Domenech seperti dilansir SI.com.
Tak hanya itu, Direktur tim Prancis Jean-Louis Valentin juga mengancam mundur melihat kondisi carut marut tim yang dipimpinnya di Piala Dunia 2010.
"Bagi saya, ini telah berakhir. Saya tinggalkan federasi. Saya muak dan kecewa," ujar Valentin sembari meninggalkan lapangan tempat latihan.
Surat protes itu diberikan langsung kapten Les Bleus, Patrice Evra beberapa saat sebelum Domenech membacakannya.
0 comments:
Posting Komentar